15 Wisata Hits di Ciwidey Bandung

Kawasan Ciwidey, Kabupaten Bandung memiliki sejumlah tempat wisata yang banyak dikunjungi wisatawan. Udaranya yang sejuk membuat Ciwidey menjadi destinasi liburan favorit banyak orang. Berikut rekomedasi wisata di Ciwidey yang bisa kamu kunjungi.

1. Kawah Putih

Kawah putih seolah menjadi ikon wisata Ciwidey, sehingga kurang lengkap jika tak menyambangi obyek wisata satu ini. Kawah putih merupakan danau yang terbentuk dari letusan Gunung Patuha. Daya tarik Kawah Putih adalah danau dengan air berwarna putih kehijauan. Danau ini dikelilingi hutan eksotis yang menambah keindahan tempat tersebut. Ada sejumlah spot foto Instagramable yang bisa dijajal wisatawan untuk mengabadikan momen. Antara lain, dermaga kayu yang menjorok ke danau dan jembatan bambu bernama Skywalk Cantigi. Selain itu, wisatawan bisa berfoto dari salah satu bukit yang ada di sekitar Kawah Putih yakni Sunan Ibu. Dari puncak bukit ini, wisatawan bisa menyaksikan pemandangan Kawah Putih serta panorama sunrise.

2. Situ Patenggang

Wisata Ciwidey hits lainnya adalah Situ Patenggang yang berada di kaki Gunung Patuha. Tepatnya di Patengan, Kecamatan Rancabali, Kabupaten Bandung. Situ Patenggang merupakan danau seluas 48 hektar yang berada di ketinggian sekitar 1.628 meter di atas permukaan laut. Karena berada di ketinggian, suhu di sekitar danau mencapai di bawah 20 derajat celsius. Selain itu, Situ Patenggang dikelilingi dengan panorama perkebunan teh Rancabali seluas 1.500 hektar. Danau ini menawarkan pemandangan asri sekaligus udara segar bagi para pengunjung.
Selain Kawah Putih, ternyata Ciwidey memiliki obyek wisata kawah lainnya yang tidak kalah menarik, yaitu Kawah Rengganis. Kawah ini berada di Kampung Cibuni, Desa Patengan, Kecamatan Rancabali, Kabupaten Bandung, sehingga juga disebut Kawah Cibun

4. Perkebunan teh Rancabali

Perkebunan teh Rancabali terletak di Patengan, Rancabali, Kabupaten Bandung. Kebun teh ini hanya berjarak sekitar 8,5 kilometer dari kawasan Kawah Putih. Selain menikmati pemandangan kebun teh, pengunjung juga dapat melakukan beragam kegiatan menarik, seperti berkunjung ke pabrik teh. Kebun teh ini berada di ketinggian 1.628 meter di atas permukaan laut (mdpl). Tak heran, sering terlihat kabut putih yang menyelimuti area perkebunan teh Rancabali ini.

5. Pemandian air panas Cimanggu

Obyek wisata satu ini menjadi incaran wisatawan yang ingin berlibur sekaligus menghilangkan penat dengan berendam di kolam air panas alami. Air panas di pemandian air panas Cimanggu berasal dari perut Gunung Patuha. Air panas ini dipercaya mengandung mineral seperti kalsium, litium, dan radium yang berkhasiat untuk kesehatan.
Obyek wisata ini memiliki tiga kolam pemandian air panas dengan ukuran yang berbeda. Suhu air panas kolam Cimanggu berkisar mulai dari 40-60 derajat Celsius. Wisatawan dapat berendam di kolam air panas ini sembari melihat pemandangan perbukitan hijau di sekitarnya.

6. Ranca Upas

Obyek wisata selanjutnya yang menjadi ikon wisata Ciwidey adalah Ranca Upas. Wisatawan bisa bermalam di Ranca Upas dengan mendirikan tenda di bumi perkemahan. Lokasinya berada di ketinggian 1.700 mdpl, sehingga membuat suhu udara di sana dingin, yakni sekitar 17-20 derajat Celsius. Selain bumi perkembahan, Ranca Upas juga memiliki penangkaran rusa, fasilitas outbound, pemandian air panas alami, dan lainnya. Lokasinya berada di Jalan Raya Ciwidey – Patengan No.KM. 11, Patengan, Rancabali, Bandung.

7. Bukit Jamur

Bukit Jamur, Rancabolang Ciwidey termasuk salah satu destinasi wisata baru di Ciwidey, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Wisata alam ini baru dibuka pada 2020 lalu. 

Nama Bukit Jamur diambil dari pohon cemara di sekitar lokasi yang daunnya dibentuk menyerupai jamur. Beberapa pohon cemara tersebut memiliki pohon yang pendek, serta tampak berjajar rapi di sekitar lokasi wisata. Panorama pohon cemara yang dibentuk menyerupai jamur tersebut merupakan spot foto favorit para pengunjung. Selain pepohonan cemara, pilihan spot foto menarik lainnya adalah kebun teh. Wisatawan bisa menyusuri kebun teh melalui jembatan kayu di atasnya. Bukit Jamur Ciwidey berada di Desa Sugihmukti, Pasirjambu, Kabupaten Bandung

8. Pemandian air panas Ciwalini

Ciwidey tak diragukan lagi adalah surga bagi obyek wisata pemandian air panas. Wisatawan bisa mengunjungi pemandian air panas Ciwalini yang berlokasi di jalan Raya Ciwidey-Patengan, Rancabali, Kabupaten Bandung.
Daya tarik tempat wisata ini adalah berada kaki gunung sehingga memiliki udara sejuk. Selain itu, obyek wisata ini dikelilingi dengan perkebunan teh. Jadi, sembari berendam kamu bisa menikmati pemandangan asri. Terdapat dua kolam air panas di lokasi ini, yakni kolam umum dan kolam khusus bagi pengunjung yang menginginkan suasana lebih privat.

9. Barusen Hills

Barusen Hills menawarkan paket wisata komplit dalam satu kawasan. Wisatawan bisa mengabadikan momen di berbagai spot selfie yang Instagramable. Salah satu spot favorit pengunjung adalah taman bunga yang berbentuk simbol love, bernama Barusen Garden. Fasilitas lainnya adalah wahana bermain anak, kolam renang, kantin, dan lainnya. Bagi wisatawan yang ingin bermalam, Barusen Hills menawarkan beberapa macam penginapan mulai dari camping, glamping, cottage, dan vila.

10. Rengganis Suspension Bridge
Jika mencari tempat wisata hits di Ciwidey, jangan lupa mampir ke Jembatan Gantung Rengganis (Rengganis Suspension Bridge). Jembatan ini diklaim sebagai jembatan gantung terpanjang di Asia Tenggara, dengan panjang jembatan 370 meter dan menggantung di ketinggian 75 meter. Jika ingin naik jembatan ini, kamu bisa membeli tiket bundling untuk mengunjungi obyek wisata lain di kawasan yang sama.

11. Ciwidey Valley Resort Hot Spring Waterpark

Obyek wisata ini menawarkan pengalaman bermain di waterpark dengan aneka wahana. Menariknya, air di waterpark ini diambil dari sumber air panas alami sehingga anak-anak tidak akan kedinginan. Setelah puas bermain wahana air, wisatawan bisa menginap di resort yang berada dalam satu kawasan. Mengutip dari situs Ciwidey Valley, terdapat tiga akomodasi pilihan bagi tamu, yakni hotel, camping, glamping, dan cottage. Semua penginapan tersebut berada di kawasan lembah Ciwidey yang memiliki udara sejuk. Desain bangunan hotel hingga cottage didominasi kayu sehingga menguatkan unsur alam. Lokasinya berada di Jalan Barutunggul KM. 17 Rancabali, Ciwidey, Kabupaten Bandung.

12. Taman kelinci Happy Farm

Happy Farm merupakan salah satu tempat wisata keluarga favorit di kawasan Ciwidey, Bandung. Khususnya, untuk wisata edukasi anak-anak. Sesuai namanya, pengunjung dapat berinteraksi dengan beragam jenis kelinci di alam bebas. Sebelum masuk ke lokasi wisata, pengunjung akan dibekali sejumlah wortel untuk memberi makan kelinci-kelinci tersebut. Wisata ini sangat cocok untuk anak-anak karena dapat memberikan edukasi dan mengenalkan binatang. Taman Kelinci berlokasi di Cikembang, Panundaan, Ciwidey, Bandung.

13. D’Riam Riverside

D’Riam Riverside menawarkan pengalaman wisata outdoor bagi wisatawan. Mengutip situs Driam Riverside, wahana wisata alam tersebut antara lain tenda gantung, ayunan di alam terbuka, dan river tubing. Para tamu juga bisa menjajal aktivitas outdoor lainnya seperti offroad dan panahan. Selain itu, obyek wisata ini memiliki resort sehingga wisatawan bisa bermalam di D’Riam Riverside. Lokasinya berada di Jalan Raya Soreang, Ciwidey KM 25, Kabupaten Bandung.

14. Green Hill Park

Obyek wisata ini memiliki sejumlah fasilitas, antara lain kolam air panas, wisata outbound, paintball, telusur hutan (trekking), dan lainnya. Green Hill Park juga menyediakan penginapan bagi wisatawan dalam bentuk cottage, vila, dan glamping. Kawasan ini dikelilingi dengan aneka ragam pohon ukuran besar, serta aneka jenis satwa. Udara sejuk di Green Hill Park menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan. Lokasinya berada di Jalan Ciwidey, Patengan, Rancabali, Kabupaten Bandung.

15. Palalangon Park

Fasilitas utama Palalangon Park adalah wahana kolam renang untuk dewasa dan anak kecil. Kolam renang di Palalangon Park terbilang cukup luas. Terdapat sejumlah wahana di kolam renang seperti seluncuran dan ember raksasa. Jika kamu membawa anak kecil tidak perlu khawatir, sebab Palalangon Park juga menyediakan kolam renang dangkal. Wisatawan juga bisa mencoba pemandian air panas yang bersumber dari air gunung alami. Setelah puas berenang, wisatawan bisa bersantai sejenak di sekitar danau yang berada di area Palalangon Park. (kompas)

2 thoughts on “15 Wisata Hits di Ciwidey Bandung

  1. Taman bunga 18/06/2023 at 9:26 am

    Menciptakan taman bunga ialah dambaan setiap pecinta alam dan keanggunan. Taman bunga adalah wahana di mana keindahan alam berkumpul dalam orkestra yang mempesona. Dengan berbagai macam jenis bunga yang mekar dengan beragam warna dan aroma, taman bunga menjadi surga kecil yang mengundang mata dan hati untuk mengatakan wow. Dalam taman bunga, kita dapat melihat paduan sempurna antara warna-warni bunga, hijaunya daun, dan kesegaran alam yang membawa kedamaian dan kegembiraan. Taman bunga adalah tempat di mana kita bisa melepaskan diri dari hiruk-pikuk dunia dan membiarkan diri kita tenggelam dalam keindahan yang tak tergantikan.

    Balas
    1. Mas Jana 19/06/2023 at 10:29 am

      keren

      Balas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Jasa Pembuatan Website dan Toko Online Murah Terbaik